Peringkat ini merupakan jenis peringkat yang dikeluarkan THE berdasarkan subjek studi. Bidang yang diulas termasuk seni dan sosial, bisnis dan ekonomi, teknik, hingga kesehatan.
Metodologi Times Higher Education World University Rankings by Subject 2025 menggunakan rentang yang sama dari 18 indikator kinerja yang dikategorikan di bawah 5 pilar inti. Metodologi ini disesuaikan untuk setiap subjek demi akurasi yang lebih tinggi.
Lima pilar inti dari evaluasi THE WUR by Subject 2025, termasuk:
Pengajaran: Evaluasi pada reputasi pengajaran, rasio mahasiswa-staf, rasio doktor-sarjana, rasio doktor-staf, dan pendapatan institusional
Lingkungan Penelitian: berfokus pada reputasi penelitian, pendapatan, dan produktivitas
Kualitas Penelitian: Mencakup dampak kutipan, kekuatan penelitian, keunggulan penelitian, dan pengaruh
Industri: Mengukur pendapatan dari kemitraan industri dan paten
Prospek Internasional: Memperhitungkan mahasiswa internasional, staf, dan kepenulisan bersama

Dari kampus-kampus yang dievaluasi, terdapat 12 kampus Indonesia yang berhasil masuk dalam pemeringkatan pada subjek kesehatan dan kedokteran gigi. Penasaran? Berikut daftarnya seperti dilansir dalam laman THE:
1. Universitas Indonesia
Ranking Dunia: 501-600
Nilai Total: 32.4-35.4
2. Universitas Airlangga
Ranking Dunia: 601-800
Nilai Total: 26.8-32.3
3. Universitas Gadjah Mada
Ranking Dunia: 601-800
Nilai Total: 26.8-32.3
4. Institut Teknologi Bandung
Ranking Dunia: 801-1.000
Nilai Total: 20,7-26,7
5. Universitas Padjadjaran
Ranking Dunia: 801-1.000
Nilai Total: 20,7-26,7
6. Universitas Syiah Kuala
Ranking Dunia: 801-1.000
Nilai Total: 20,7-26,7
7. Universitas Diponegoro
Ranking Dunia: 1.001+
Nilai Total: 11,8-20,6
8. Universitas Hasanuddin
Ranking Dunia: 1.001+
Nilai Total: 11,8-20,6
9. Universitas Andalas
Ranking Dunia: 1.001+
Nilai Total: 11,8-20,6
10. Universitas Sebelas Maret
Ranking Dunia: 1.001+
Nilai Total: 11,8-20,6
11. Universitas Sumatera Utara
Ranking Dunia: 1.001+
Nilai Total: 11,8-20,6
12. Universitas Brawijaya
Ranking Dunia: 1.001+
Nilai Total: 11,8-20,6
Itulah 12 kampus Indonesia terbaik di Bidang Kesehatan versi The WUR by Subject 2025. Ada kampusmu?
(nir/nwy)