Palembang, rakyatpembaruan.com –
Program “Belanja Bahagia” diselenggarakan oleh Yayasan Baitul Mal (YBM) PLN Unit Induk Distribusi S2JB berkolaborasi bersama Srikandi PLN dalam menebar kebahagiaan di Bulan Ramadhan 1445 H, Sebanyak 50 anak yatim dhuafa mendapat kesempatan berbelanja kebutuhan jelang lebaran pada 30 Maret 2024 di Transmart Radial Palembang.
Kegiatan Belanja Bahagia Bersama Yatim Duafa dibuka oleh Bapak Kgs M Fauzi selaku Ketua, beliau mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih kepada muzaki YBM PLN yang senantiasa mendukung program-program YBM PLN tidak sekedar menjadi muzaki namun juga turut aktif dalam berbagai kegiatan YBM. Seperti diketahui zakat 2,5% dari penghasilan pegawai, infaq dan sedekah dikelola secara amanah oleh YBM PLN S2JB.
Program belanja bahagia ini melibatkan Gerakan Cahaya Pintar (Gencar), pengurus YBM PLN S2JB bersama 27 Muzakki lainnya yang terdiri dari pegawai dan para srikandi PLN S2JB. Belanja Bahagia ini memberikan kesempatan yatim dan dhuafa dalam membeli dan memilih pakaian, makanan hingga sembako sesuai kebutuhan dan keinginannya.

Nursyifah Mutmainah atau Syifa, salah satu penerima manfaat merasa sangat bahagia dapat berbelanja kebutuhan lebaran karena merupakan kali pertama membeli barang sesuai keinginannya, tak lupa Syifa memilih membelikan sembako juga untuk ibunya. Syifa merasa bersyukur dan berterima kasih kepada muzaki PLN yang telah memenuhi keinginannya.
“Iya ini baru pertama kali aku beli barang yang aku inginkan, aku senang sekali bisa beli baju lebaran, apalagi beli sembako lebaran untuk ibu. Makasih kakak kakak Srikandi dan kakak Gencar yang tadi sudah dampingi aku” ungkap Syifa
Olivia Andhreana, salah satu Srikandi Muzaki yang turut serta dalam kegiatan tersebut, mengapresiasi inisiatif YBM PLN dalam menyelenggarakan acara ini, tentunya Olivia tertarik untuk ikut serta dalam kegiatan karena memberikan makna yang besar terlebih dibulan Ramadhan.
“Pertama kali saya dapat info ada kegiatan ini dari broadcast WA di Grup Muzzaki PLN S2JB, saya langsung menggerakkan srikandi PLN untuk terlibat dan menjadi volunteer dalam kegiatan mulia ini, ujar Olivia.
Senyum sumringah adik adik Yatim Dhuafa betul betul memberikan kebahagian bagi para muzaki, semoga program ini dapat terus berlanjut dengan lebih banyak lagi yatim dhuafa yang merasakannya.(adi/rp)