Aplikasi Dari Fungsi Manajemen, Korem 044/Gapo Terima Tim Was Current Audit Itjenad

0

Palembang, rakyatpembaruan.com –

Kasrem 044/Gapo Kolonel Inf M. Thohir, S.Sos., M.M menerima Tim Pengawasan Current Audit Itjenad yang diketuai Brigjen TNI Dwi Wahyudi, S.A.N., M.M., bertempat di Aula Makorem 044/Gapo, Jl. Jend. Sudirman KM.4 No.5 Kota Palembang, Kamis (14/9/2023).

Korem 044/Gapo mendapat kunjungan Tim Current Audit Itjenad dalam rangka pengawasan terhadap Program Kerja yang sedang dilaksanakan TA. 2023.

Pada kegiatan tersebut Masing-masing Staf, Balakrem termasuk Kodim 0418/plg menggelar semua produk kerja yang dibutuhkan dalam pemeriksaan, mulai dari produk perencanaan, pelaksanaan, laporan dan pertanggungjawaban keuangan.

Kegiatan Current Audit yang dilaksanakan ini merupakan upaya meningkatkan kinerja organisasi, dimana kegiatan pengawasan adalah aplikasi dari salah satu fungsi manajemen, yaitu fungsi kontrol dan sekaligus sebagai alat kendali terhadap penyelenggaraan mekanisme kerja organisasi.

Hadir dalam Tim Current Audit Itjenad Kolonel Kav Berto S.P Capah, S.Sos., M.I.Pol. (Auditor Bid. Personel), Kolonel Inf Ignatius Wiwoho, S.I.P. (Auditor Bid. Intel), Kolonel Inf Sarwoyadi (Auditor Bid Opslat), Kolonel Kav Asep Solihin (Auditor Bid. Logistik), Letkol Cba Imam Bowo Leksono (Auditor Bid. Teritorial), Kolonel Arh Osmar Silalahi (Auditor Bid. Renproggar) dan Operator Tim Sertu Mukti Wibowo.(mad/rp)