Harga Daging Sapi Naik Terus, Pedagang Akan Gelar Aksi Mogok 5 Hari

0
Pedagang Daging. foto ferdinand rakyatpembaruan
Jakarta – Beberapa pedagang daging di pasar daerah Kota Tangerang Selatan mengaku harga daging saat ini lebih tinggi dibanding biasanya. Karena hal itu, mereka sepakat akan melakukan aksi mogok 5 hari mulai Senin 28 Februari hingga Jumat 4 Maret 2022.

“Harganya lebih mahal yang sekarang, dulu cuma Rp 115 ribuan,” ujar salah satu pedagang di Pasar Ciputat Alfin, saat ditemui detikcom, Kamis (24/2/2022).

Saat ini harga daging diketahui sampai menyentuh Rp 130 ribu per kg nya. Alfin menaruh harga tersebut untuk bagian paha depan dan paha belakang.

Selain itu, Aldin juga mengaku sudah mengetahui aksi mogok yang akan dilakukan pekan depan tersebut, lantaran Ia juga lelah akan harga daging yang kian meningkat.

Senada dengan Alfin, salah satu pedagang daging di Pasar Modern Bintaro, Jafar Sodik mengatakan bingung ingin menjual daging dengan harga berapa lagi.

“Harga jualnya tinggi, kita juga bingung naikin harganya,” kata Jafar.

Mengenai kabar aksi mogok selama 5 hari tersebut, Jafar mengaku sudah dikabarkan langsung oleh Asosiasi Pedagang Daging langsung.

Hal ini juga dikonfirmasi oleh Ketua Jaringan Pemotongan dan Pedagang Daging Indonesia (JAPPDI), Asnawi bahwa pedagang daging akan melakukan aksi mogok pekan depan.

“Aksi libur akan dilakukan mulai Senin, 28 Februari-4Maret 2022,” kata Asnawi kepada detikcom, Rabu (23/2/2022).

(dna/dna/detik)