HATTA-FAJRI Nahkodai Pewarta Foto Indonesia Palembang 2021-2023

0

Palembang, rakyatpembaruan.com-
Pasangan Muhammad Hatta dan M Awaludin Fajri terpilih melanjutkan estafet kepengurusan organisasi Pewarta Foto Indonesia (PFI) Palembang periode 2021-2023 secara aklamasi sebagai satu-satunya pasangan calon yg mencalonkan diri menjadi ketua dan sekertaris pada Musyawarah Besar PFI Palembang di RJ’s Café Hotel Aryaduta Palembang, Sabtu (20/3/2021).

Keduanya berhasil mengantongi 15 dukungan dari total 27 anggota PFI Palembang yang hadir secara langsung. Pemilihan ini juga dihadiri secara virtual oleh Ketua PFI Pusat Reno Esnir. Di kesempatan tersebut Reno juga memuji kepengurusan lama sebagai kepengurusan dengan administrasi yang rapih dan berharap kepengurusan baru dapat meneruskan prestasi sebelumnya.

Sebagai ketua PFI yang baru Muhammad Hatta berencara kedepannya akan menerbitkan buku karya foto rekan rekan anggota PFI Palembang.

“Saya berharap di kepengurusan ini kita dapat meningkatkan kesejahteraan dan skill para anggota, kedepan kita juga berencana menerbitkan buku karya foto rekan rekan anggota PFI Palembang” ujar Muhamad Hatta usai ditetapkan sebagai Ketua PFI Palembang.

Kabag Humas Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan Andi S Rasyid yang juga hadir pada acara tersebut mengungkapkan keinginan untuk bersinergi dengan PFI Palembang ke depannya.

“ Ke depan semoga kerjasama dalam membentuk kemampuan fotografi humas di lingkungan kabupaten dan Kota di Sumsel.” Tukasnya.

Ia juga mendukung diadakannya helatan tahunan PFI Indonesia, Apresiasi Pewarta Foto Indonesia (APFI) sebagai ajang kompetisi foto jurnalistik tertinggi tingkat nasional di Sumatera Selatan. (ril)