Palembang, rakyatpembaruan.com –
PT Kilang Pertamina Internasional (PT KPI) Refinery Unit III (RU III) Plaju (Kilang Pertamina Plaju) terus beradaptasi dengan kemajuan teknologi dalam menjalankan operasionalnya.
Baru-baru ini, pekerja Kilang Pertamina Plaju meluncurkan Aplikasi E-Workshop 2.0, sebuah solusi digital terbaru untuk proses pemeliharaan kilang yang efisien pada hari Selasa (11/4/2023) di Gedung Patra Ogan, Komperta Plaju.
Acara Go Live ini dihadiri oleh perwakilan kantor pusat PT KPI, RU II Dumai, RU IV Cilacap, RU VI Balongan, RU VII Kasim beserta General Manager dan seluruh jajaran Manajemen dan Section Head dari Kilang Pertamina Plaju.
General Manager Kilang Pertamina Plaju, Yulianto Triwibowo mengapresiasi program e-Workshop yang telah menyukseskan peluncuran e-Workshop 2.0 ini di Kilang Pertamina Plaju. Yulianto mengatakan bahwa jika kita bisa mengimplementasikan program e-Workshop ini dengan baik akan menjadi hal yang luar biasa dan menjadi kebanggaan bagi Kilang Pertamina Plaju.
Yulianto kemudian menegaskan bahwa aplikasi e-Workshop ini harus tertib dari awal hingga akhir, mulai dari tertib dalam administrasi hingga tertib dalam pengeksekusiannya. Sehingga dapat menjadi pembuka jalan untuk dirancangnya aplikasi-aplikasi lain yang dapat merecord setiap pekerjaan yang telah diselesaikan dan memastikan bahwa pekerjaan tersebut benar-benar berarti.
Ia juga yakin dan percaya bahwa para pekerja di Kilang Pertamina Plaju mampu menjadi pemimpin dan berinovasi untuk bersama memajukan Kilang Pertamina Plaju di era digitalisasi.
“Harapan saya untuk e-Workshop ini jadi milestone kita untuk menciptakan Aplikasi Digital lainnya. Sehingga kita bisa bekerja lebih optimal tidak hanya di kantor atau di kilang tapi bisa sambil santai kita memonitor performancenya,” ujar Yulianto.
Manager Domestic Product Content & Digital PT KPI Pusat, Yuliusman sangat mendukung adanya program e-Workshop ini untuk menjadi tools bagi pekerja di fungsi Maintenance dalam mentracking, memonitor dan maintenance alat di workshop. “Kita mengapresiasi atas hasil jerih payah dan inovasinya, kita harapkan ini akan menular ke RU lainnya. Semoga aplikasi ini bermanfaat untuk mentracking monitoring dan menjadi cikal bakal inovasi selanjutnya,” katanya.
Implementasi e-Workshop 2.0
Vice President (VP) Reliability PT KPI, Eko Sunarno menjelaskan bahwa e-Workshop ini merupakan salah satu mata rantai dalam pengelolaan reliability dan e-Workshop ini juga merupakan cerminan dari bagaimana kita mengelola maintenance.
Kemampuan seseorang untuk mengelola maintenance akan terlihat di workshop ini seperti rotatif, instrumen, stationery, electrical termasuk untuk melakukan perbaikan. “Saya mengapresiasi peluncuran workshop 2.0 ini karena disitulah akan terlihat bagaimana teman-teman mengelola workshop ini lebih dalam lagi,” ujarnya.
“Harapan saya pada akhirnya e-Workshop ini akan menjadi suatu kebanggaan dari Kilang Pertamina Plaju. Kita juga harus tetap menjalin kebersamaan sambil bergandengan tangan, saya yakin bahwa e-Workshop ini akan semakin kita kembangkan serta bisa saling memberi masukan dan pada akhirnya saling memberi manfaat dengan kata lain workshop ini adalah kolaborasi dari seluruh fungsi guna mencapai tujuan akhir dan meningkatkan pelayanan melalui program e-Workshop ini,” tutup Eko.
Acara ini diakhiri dengan penandatanganan Komitmen Implementasi e-Workshop PT Kilang Pertamina Internasional Refinery Unit III Plaju 2023 oleh beberapa manajemen yang terkait dengan pemeliharaan di Kilang Pertamina Plaju.(adi/rp)