Mantan Manajer Bank Ini Sukses Berjualan Dimsum

0

Jakarta -Kisah mantan manajer di sebuah bank ini menginspirasi banyak orang. Ia sukses berjualan dimsum dengan omzet tinggi senilai harga mobil Pajero Sport.

Adalah Teguh, seorang pria yang kini bergelut di dunia bisnis kuliner. Mengutip dari channel YouTube Kisah Tanpa Batas (25/06), sebelumnya Teguh bekerja sebagai manajer di salah satu bank.

Karirnya sebagai manajer pun dapat dikatakan cemerlang, bahkan ia sering mendapat penghargaan dari tempat ia bekerja. Namun, Teguh kemudian memutuskan untuk meninggalkan pekerja tersebut.

Awalnya Teguh belum mengetahui apa yang akan ia lakukan setelah keluar dari pekerjaanya. Hingga akhirnya ia terpikirkan untuk memulai bisnis kuliner.

“Pertama itu kita jualan Thai tea di bazar-bazar gitu karena lumayan animo dari masyarakat lumayan bagus terus kita cari pasangannya apa makanan yang cocok buat minum teh,” ujar Teguh.

Kemudian, pria lulusan ITB tersebut pun memutuskan untuk menawarkan dimsum. Teguh benar-benar memulai bisnis dimsum yang kini diberi nama Pabrik Dimsum itu dari nol.

Ia hanya menggunakan modal kecil dari sisa gajinya terakhir dari tempat bekerja dulu. Selain itu, ia juga awalnya tidak mengerti bagaimana cara membuat adonan dimsum.

“Dari yang awal belum ngerti bikin dimsum, bahkan cara mengukus dimsum aja belum tau. Sampai tingkat kematangan sampai berapa kita belum ngerti, baca referensi sharing sama yang berpengalaman,” tutur Teguh

“Awalnya gagal bikin dimsum, akhirnya nemulah rasa yang cocok. Itu belajar otodidak, nyobain, cau tau sana sini, akhirnya kita nemuin formula yang cocok seperti apa,” sambung Teguh dalam video yang telah dikonfirmasi detikFood (23/07).

Tak disangka penjualan dimsumnya pun terus berkembang pesat seiring berjalannya waktu. Bahkan ia memiliki 20 orang karyawan. Selain itu, ada ribuan reseller yang menjualkan dimsumnya.

Saat pandemi mulai masuk ke Indonesia, awalnya bisnis dimsum milik Teguh mengalami penurunan sebanyak 25%. Kemudian Teguh juga mengembangkan dengan menawarkan dimsum secara online.

Sejak saat itulah, penjualannya meningkat kembali bahkan hingga 1000%. Meningkatnya penjualan membuat Teguh menciptakan lapangan kerja baru. Bisnis dimsumnya itu pun memerlukan banyak karyawan lagi.

Ada banyak varian dimsum yang ditawarkan di Pabrik Dimsum milik Teguh. Mulai dari siomay, nori, gohyong, gyoza, ekado dan masih banyak lagi. Salah satu varian yang menjadi andalan di sana adalah dimsum lada hitam

Untuk satu buah dimsum dijual sekitar Rp 1.850 hingga Rp 2.200. Dari penjualan dimsumnya tersebut, Teguh menyebutkan bahwa ia mendapat omzet yang sangat tinggi.

“Berapa yaa alhamdulillah omzet bisa beli Pajero Sport lah dalam sebulan,” ujar Teguh.

Video tersebut langsung menginspirasi banyak orang. Tak sedikit netizen yang menyampaikan rasa kagumnya di kolom komentar.

“Menginspirasi sekali, sukses terus pabrik dimsum,” tulis netizen.

“Luar biasa keren. Terima kasih sudah menginspirasi,” tulis netizen lainnya.

(raf/odi/detik)