Registrasi menjadi salah satu syarat mendapatkan medical check up gratis hadiah ulang tahun pemerintah, sebelum mendatangi puskesmas terdekat di wilayah masing-masing.
Pada tahap awal, sekitar 60 juta orang akan menerima layanan pemeriksaan kesehatan gratis di puskesmas. Targetnya, lima tahun ke depan, layanan tersebut bisa diikuti oleh lebih dari 200 juta warga Indonesia.
Berikut cara lengkap untuk mendapatkan pemeriksaan kesehatan gratis di hari ulang tahun mengacu pada Kemenkes RI.
Mengisi biodata diri
Memilih tanggal pemeriksaan
Pendaftaran PKG dapat didaftarkan oleh keluarga
Bayi baru lahir didaftarkan oleh nakes di ASIK (Aplikasi Sehat Indonesiaku).
Jika mengalami kesulitan pendaftaran, dilakukan melalui WA 0812-7887-8812

2. Mendaftarkan atau Mengaktifkan JKN
Untuk mengantisipasi masalah kesehatan yang ditemukan pada saat pemeriksaan kesehatan gratis dan penanganannya, masyarakat perlu mendaftarkan diri menjadi peserta JKN atau mengaktifkan kepesertaan JKN sebulan sebelum hari ulang tahun.
Masyarakat akan mendapatkan WhatsApp mengikuti PKG pada H-30, H-7, H-1, dan Hari H ulang tahun.
Bagi pengidap hipertensi dan atau DM usia di lebih 40 tahun, diminta untuk berpuasa: tidak makan dan minum kecuali air putih, 8-10 jam sebelum waktu PKG di hari ulang tahun.
“Skriningnya mungkin gratis karena ada bantuan pemerintah juga. Tetapi tindaklanjutnya ini yang harus disesuaikan dengan kepesertaan BPJS-nya misalnya ada tindak lanjut diabetes dan lainnya,” kata Ketua Tim Kerja Integrasi Pelayanan Kesehatan Primer Kemenkes, Rima Damayanti dalam webinar daring, Senin (13/1/2025)
Saat berkunjung ke FKTP, masyarakat harus membawa:
identitas diri (KTP)/Kartu Identitas Anak/Kartu Keluarga
buku KIA bagi sasaran balita dan anak pra-sekolah
tiket pemeriksaan di aplikasi Satu Sehat Mobile atau WhatsApp
hasil pengisian formulir kuesioner skrining mandiri.
4. Bagaimana yang Ultah di Bulan Januari?
Masyarakat yang belum mendaftar atau tidak mendapatkan notifikasi, dapat berkunjung langsung ke FKTP.
(suc/naf/detik)