Pertamina RU III Plaju Bantu Material Pembangunan Poskesdes Sungai Gerong

0

Palembang, rakyatpembaruan.com– Wujudkan kepedulian terhadap kondisi fasilitas kesehatan di ring 1 atau sekitar wilayah perusahaan, Pertamina Refinery Unit (RU) III Plaju membantu bahan material bangunan untuk renovasi Pos Kesehatan Desa (Poskesdes) Desa Sungai Gerong, Kabupaten Banyuasin pada, Senin (22/2/2021).

Bantuan bahan material bangunan yang diberikan berupa paku, triplek, dan kayu balok yang nantinya akan digunakan untuk merenovasi Poskesdes di Desa Sungai Gerong.

Zainal Arifin selaku Pjs. Kepala Desa Sungai Gerong yang menerima bantuan tersebut menyampaikan, “Kami masyarakat Desa Sungai Gerong mengucapkan terima kasih banyak kepada Pertamina RU III yang peduli dengan kondisi Poskesdes di desa kami, sehingga bantuan ini dapat kami gunakan untuk memperbaiki Poskesdes kami secara swadaya masyarakat.”

Mewakili Pertamina RU III Plaju, Siti Rachmi Indahsari selaku Area Manager Communication, Relations & CSR RU III Plaju menyatakan bahwa Ia diberikan amanah oleh perusahaan untuk menyampaikan bantuan ini kepada masyarakat Desa Sungai Gerong.

“Mudah-mudahan bantuan ini berkah dan bisa membantu masyarakat disini, sehingga dapat digunakan secara optimal agar masyarakat dapat menikmati fasilitas kesehatan yang lebih nyaman,” harap Rachmi.

Rachmi juga menyampaikan bahwa pihaknya meminta agar masyarakat senantiasa memberikan dukungan pada Pertamina RU III Plaju.

“Mohon dukungannya juga pada perusahaan kami agar dapat terus beroperasi secara berkelanjutan, sehingga dapat terus memberikan manfaat pada masyarakat di sekitar perusahaan,” pungkas Rachmi.

(adi/rp/ril)