Polda Sumsel Gelar Donor Darah HUT Dokkes Polri Dan HUT Bhayangkara Ke-75

0

Palembang, rakyatpembaruan.com –
Kapolda Sumsel Irjend Pol Prof Dr Eko Indra Heri S, MM, Wakapolda Sumsel Brigjen Rudi Setiawan Sik SH MH bersama Wakil Walikota Palembang meninjau gelar acara donor darah di RS Bhayangkara Moh Hasan Palembang, Senin (14/6/2021).

Donor darah ini dilakukan dalam rangka HUT Biddokkes Polri dan HUT Bhayangkara ke-75 pada jatuh 1 Juli 2021 mendatang, serta hari donor darah sedunia yang jatuh pada tanggal 14 Juni.

Kapolda menjelaskan donor darah yang dilakukan salah satu bhakti Polri kepada masyarakat.

“Ini merupakan bhakti Polri, untuk masyarakat. Kita berharap dengan donor darah yang kita lakukan dapat membantu masyarakat yang benar-benar membutuhkan darah,” ujarnya kepada awak media.

Pada kesempatan itu, Kapolda menerima penghargaan dari ketua PMI kota Palembang, Fitrianti Agustinda.

Terpisah ketua PMI kota Palembang, yang juga wakil walikota Fitrianti Aguatinda, kepada awak media Finda sapaannya mengatakan ditengah pandemi covid-19, ini kebutuhan darah mengalami peningkatan.

“Kebutuhan darah saat pandemi ini begitu dibutuhkan. Bahkan ditengah pandemi ini ada kenaikan permintaan akan darah, Karena banyak yang membutuhkan, Sebelum Pandemi kebutuhan darah sebulan hanya 5000 kantong saat ini sudah mencapai 7000 kantong. Bahkan permintaan bertambah terus,” kata Fitri usai menghadiri kegiatan donor darah dalam rangka HUT Bhayangkara ke-75 di Rumah Sakit Bhayangkara Palembang.

Dia menghimbau serta mengajak masyarakat agar untuk melakukan donor darah baik ke unit PMI maupun ke gerai-gerai UTD yang ada.

“Silakan datang, karena setetes darah anda sangat berharga bagi saudara-saudara kita yang membutuhkan,” tegas dia.

Fitri sangat berharap kepada seluruh masyarakat yang memenuhi persyaratan untuk dapat mendonorkan darahnya guna membantu sesama terkait kebutuhan darah.

“Bagibyang telah terbiasa dalam mendonorkan darahnya secara rutin, paling tidak dua bulan sekali sudah harus mendonorkan darahnya,” ujarnya.

“Karena memang darah itu sangatlah dibutuhkan, terutama bagi yang sakit. Dan setetes darah bagi yang membutuhkan itu adalah nyawa,” ucapnya.

Kepala UTD PMI Kota Palembang, dr Silvi, kepada wartawan mengatakan kebutuhan darah ditengah pandemi ini meningkat.

“Kita mengajak masyarakat untuk tak takut melakukan donor darah ditengah pandemi. Karena covid-19 tak akan tertular lewat darah,” jelas dia. (adi/rp)