Jakarta –
Pemerintah memperbarui informasi penanganan virus Corona (COVID-19). Total kasus COVID-19 di Indonesia telah menembus angka 1,6 juta.
Berdasarkan data di situs Kementerian Kesehatan, kasus Corona pada Senin (3/5/2021) bertambah 4.730. Jadi total ada 1.682.004 kasus positif Corona di Indonesia terhitung sejak Maret 2020.
Kasus Corona di Indonesia meningkat jika dibandingkan hari sebelumnya yang berjumlah 1.677.274. Kemenkes juga melaporkan jumlah pasien Corona yang sembuh hari ini.
Total pasien positif Corona yang sembuh berjumlah 1.535.491 orang. Terjadi penambahan 4.773 kasus sembuh dibandingkan hari sebelumnya yang berjumlah 1.530.718 pasien.
Selain itu, total jumlah pasien Corona yang meninggal di Indonesia mencapai 45.949 orang. Angka tersebut bertambah jika dibanding hari sebelumnya yang berjumlah 45.796 pasien.
Pemerintah terus mengingatkan agar semua pihak mematuhi protokol kesehatan demi mencegah penularan COVID-19. Masyarakat diminta disiplin memakai masker, rajin mencuci tangan memakai sabun, dan menjaga jarak.
(haf/jbr/detik)